Ahok: Pak Gubernur Mau Seleksi Kadis Pertamanan Pakai Feeling

gambar figure

Jakarta - Dinas Pertamanan Catharina Suryowati sudah memasuki masa pensiun. Para kandidat pengganti sudah ada. Gubernur DKI Jokowi akan menyeleksinya memakai feeling.

"Pak Gubernur mau seleksi, mau ganti baru. Seleksinya pakai feeling Pak Gubernur," kata Wakil Gubernur DKI Basuki T Purnama (Ahok) ketika ditanya pengganti Kepala Dinas Pertamanan yang memasuki pensiun pada 11 Maret 2013 lalu.

Hal itu disampaikan Ahok di Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (28/3/2013).

Ketika ditanya calonnya, Ahok belum mau menyebutkan. "Udah ada calonnya. Rahasia. Hehe. Belum tahu," jawab Ahok.

Sementara ketika ditanya pengganti Sekretaris Pemprov DKI Fadjar Pandjaitan, Ahok juga belum mau mengungkapkan kandidat pengganti. "Belum. Masih lama. Ini baru Maret. 6 Bulan (prosesnya)," tandas dia.

(nwk/mad)

Loading...